(31) abcnd (13) About Mine (10) Quote (5) you (3) Informasi (2) SpecialDay (2) Cerpen (1) Kompak (1) Long Time (1) Renault (1) Sosok (1)

Selasa, 28 Januari 2014

6 Langkah Jitu untuk Perkuat Kuku

VIVAlife - Bagi para wanita, kuku adalah salah satu bagian tubuh yang selalu diperhatikan kecantikannya. Sering kali, penampilan kuku menunjang keseluruhan penampilan.
Namun, beberapa kebiasaan mempercantik kuku seperti memakai cat kuku dapat merusak kuku, sehingga menjadi mudah patah dan rusak. Untuk itu, perhatikan beberapa tips mudah memperkuat kuku jari Anda berikut ini, seperti yang ditulis Boldsky.

1. Batasi penggunaan bahan kimia

Penggunaan bahan kimia secara berkala dapat melemahkan kulit Anda dan membuatnya cepat patah. Beberapa bahan kimia tersebut antara lain yang terkandung di dalam sabun cuci, detergen, cat kuku, dan penghilang cat kuku.

2. Istirahatkan kuku Anda

Walaupun dapat mempercantik penampilan Anda, tak ada salahnya sesekali Anda mengistirahatkan kuku dari polesan cat kuku. Untuk memiliki kuku yang sehat, maka Anda harus membiarkannya terkena udara dan sinar Matahari secara alami. Selain itu, pastikan Anda menggunakan cat kuku dan penghilang cat kuku berkualitas, sehingga meminimalisasi dampak negatif pada kuku.

3. Hindari menggigit kuku

Beberapa orang memiliki kebiasaan buruk menggigit kuku. Jika Anda salah satunya, segera mencari cara untuk menghentikannya. Cara terbaik yang dapat dilakukan antara lain adalah dengan menjaga kuku Anda tetap pendek.

4. Gunakan sarung tangan
Jika Anda akan menggunakan bahan kimia seperti sabun cuci dan detergen untuk mencuci piring atau mencuci baju, jangan lupa untuk selalu menggunakan sarung tangan sebagai salah satu cara melindungi kuku.

5. Aplikasikan pelembap secara rutin

Tak hanya kulit dan rambut, kuku juga membutuhkan nutrisi. Untuk itu, aplikasikan pelembap setiap malam sebelum tidur untuk menghindari kuku yang cepat patah.

6. Perhatikan panjang kuku

Kuku yang panjang memang memberikan kesan jari tangan yang lentik. Namun, Anda perlu mengawasi panjang kuku Anda. Kuku yang kelewat panjang akan mudah patah. (art)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar